-->

Beginilah Cara Menangkap Pokémon dan Bertanding dengan Pemain Lainnya di Pokémon GO

Kabar kolaborasi kreator Ingress, Niantic Labs, dan Nintendo untuk mengembangkan Pokémon GO sudah terdengar sejak September tahun lalu. Untuk kamu yang belum tahu, Pokémon GO adalah permainan augmented reality seperti Ingress yang menyajikan pengalaman menangkap Pokémon di dunia nyata dengan handphone.Chandry
Selama ini kita hanya mendapatkan sedikit informasi tentang Pokémon GO Namun, akhirnya kemarin Niantic Labs mengungkapkan cara dasar bermain game ini di blog resmi mereka. Pokémon GO akan menggabungkan teknologi lokasi handphone dan augmented reality untuk memotivasi pemain keluar rumah dan mengeksplorasi daerah sekitarnya.
Pokemon GO | Screenshot 1
Pemain akan mendapatkan notifikasi getar di handphone yang menandakan ada Pokémon liar di sekitar mereka. Setelah itu, pemain bisa menekan layar handphone untuk melempar Poké Ball yang bisa didapatkan dari toko yang dinamakan PokéStop.
PokéStop terletak di tempat-tempat penting seperti museum, monumen, atau tempat bersejarah sehingga untuk menemukannya kamu harus berkesplorasi. Beberapa Pokémon bisa ditemui di tempat sesuai dengan habitat aslinya, misalnya Pokémon tipe air seperti Squirtle atau Poliwhirl bisa kamu temui di daerah pantai atau sungai saja.
Seiring permainan, Trainer (sebutan untuk pemain dalam Pokémon GO) akan terus naik level dan mendapatkan akses untuk menangkap Pokémon baru dan Poké Ball yang lebih baik di PokéStop. Ada kemungkinan Pokémon dapat berkembang jika Trainer menangkap Pokémon yang sama berkali-kali. Bahkan kamu dapat memilih Pokémon Egg di PokéStop terdekat dan menetaskannya dengan cara berjalan-jalan.
Pokemon GO | Screenshot 2
Untuk saat ini belum dipastikan bagaimana mekanisme pertarungan dalam Pokémon GO, tetapi Niantic Labs menyebutkan sistemnya akan mirip dengan Ingress. Pemain dapat memilih satu dari tiga tim yang ada, kemudian menugaskan Pokémon tertentu untuk pergi ke Gym membuat benteng pertahanan.
Nantinya pemain lain akan menantang Pokémon yang menjaga Gym dalam friendly battle. Gym para pemain akan terletak di berbagai lokasi di dunia nyata, seperti PokéStop. Jadi untuk mencari dan mengambil alih Gym lawan, kamu perlu melakukan eksplorasi juga.
Jika kamu tidak ingin bermain dengan handphone terus-menerus, Nintendo akan menjual Pokémon Go Plus. Perangkat seperti jam tangan kecil yang terkoneksi dengan handphone melalui Bluetooth. Pokémon Go Plus ini akan memberi tahu event in-game, seperti jika ada Pokémon terdekat, dengan getaran lampu LED.
Pokemon GO Plus | Photo
Pokémon GO akan tetap dirilis tahun ini dan akan segera diuji coba secara langsung di Jepang. Waktu rilis, bahasa yang tersedia, fitur lainnya, desain, dan tampilan dari Pokémon GO masih belum dipastikan, karena Pokémon GO sendiri masih dalam tahap perkembangan.
Semoga Pokémon GO dapat memotivasi para gamer untuk bermain di luar dan berinteraksi dengan pemain lainnya di dunia nyata. Jika kamu masih penasaran dengan cara bermain Pokémon GO kamu bisa menonton video teaser game augmented reality dari Nintendo dan Niantic Labs di bawah ini.

Berlangganan update artikel terbaru via email:

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel